REPUBLIKA.CO.ID, Google baru saja mengumumkan pembaruan terbaru untuk platform Android Wear. Perangkat lunak baru akan diluncurkan untuk semua smartwatch Android Wear. Rencananya pembaruan ini akan mencapai semua perangkat dalam beberapa pekan ke depan.
Dilansir dari laman GSM Arena, versi baru dari Android Wear membawa dukungan untuk built-in speaker dan gesture baru. Speaker ini berarti Anda akan dapat mengambil dan melakukan panggilan telepon dari jam tangan dan juga memuungkinkan Anda untuk mendengarkan pesan audio atau video melalui aplikasi tertentu. Sementara new gesture akan dapat memperluas tampilan aplikasi Anda menjadi lebih hidup.
Akhirnya platform Android Wear, mendapat dukungan untuk mengirimkan pesan dengan suara telah diperluas untuk mencakup aplikasi pihak ketiga populer. Jadi dengan pembaruan ini Anda dapat mengatakan sesuatu seperti perintah suara untuk melakukan kiriman pesan. Aplikasi lain yang didukung untuk fungsi ini adalah Hangouts, Nextplus, Telegram, Viber, dan WeChat.