Jumat 10 Jul 2015 17:12 WIB

Yang Dilakukan Uangteman.com pada Penunggak

Rep: MGROL38/ Red: Yudha Manggala P Putra
Ilustrasi
Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Layanan pinjaman dana tunai berbasis online,  UangTeman.com mengaku tidak mentolerir peminjam yang menunggak pengembalian. Peminjam pun rentan diblacklist atau dimasukan buku hitam dari data UangTeman.

"Kalau menunggak, kami tidak ada validasi data lagi dan sudah diblacklist. Tapi kami melihat dulu kenapa mereka menunggak pinjaman mereka," papar CEO UangTeman Aidil  Zulkifli di Jakarta (9/7).

Dia menambahkan, UangTeman akan mengecek terlebih dahulu alasan peminjam yang menunggak lewat cara persuasif. "Kami akan hubungi lewat telepon terlebih dahulu atau datang ke rumahnya," jelasnya.

Setelah dicek dan melihat alasan peminjam menunggak lantaran ada sesuatu yang tidak bisa dikompromi, maka peminjam akan ditinjau ulang. Tetapi jika alasan tidak logis akan diblacklist dan tidak diperbolehkan meminjam lagi ke UangTeman.

Meski begitu, UangTeman akan memberikan reward kepada peminjam yang membayar tepat waktu berupa penurunan bunga secara bertahap. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اٰمِنُوْا بِاللّٰهِ وَرَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْ نَزَّلَ عَلٰى رَسُوْلِهٖ وَالْكِتٰبِ الَّذِيْٓ اَنْزَلَ مِنْ قَبْلُ ۗوَمَنْ يَّكْفُرْ بِاللّٰهِ وَمَلٰۤىِٕكَتِهٖ وَكُتُبِهٖ وَرُسُلِهٖ وَالْيَوْمِ الْاٰخِرِ فَقَدْ ضَلَّ ضَلٰلًا ۢ بَعِيْدًا
Wahai orang-orang yang beriman! Tetaplah beriman kepada Allah dan Rasul-Nya (Muhammad) dan kepada Kitab (Al-Qur'an) yang diturunkan kepada Rasul-Nya, serta kitab yang diturunkan sebelumnya. Barangsiapa ingkar kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sungguh, orang itu telah tersesat sangat jauh.

(QS. An-Nisa' ayat 136)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement