Kamis 25 Jul 2013 13:34 WIB

Hari Ini 34 Tahun Lalu, Dilahirkannya Bayi Tabung Pertama di Dunia

Bayi/ilustrasi
Foto: hdwpapers.com
Bayi/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, Pada 1978 lalu, dunia digemparkan dengan berita keberhasilan proses bayi tabung. Program bayi tabung yang diprakarsai oleh Robert Edwards dan Partrick Steptoe telah berhasil dengan lahirnya bayi perempuan bernama Louise Brown.

Brown merupakan bayi tabung pertama di dunia pada 25 Juli 1978 yang lahir di rumah sakit Oldham General Hospital, Inggris. Setelah kejadian bayi tabung pertama ini banyak pasangan yang punya masalah kesuburan melirik untuk mengikuti program bayi tabung. 

Pada awalnya tingkat keberhasilan sekitar empat persen, yang artinya dari 100 pasangan hanya empat yang berhasil melahirkan bayi dengan proses bayi tabung. Dengan tekhnologi yang semakin maju tingkat keberhasilannya sekarang menjadi lebih baik sekitar 25 persen.

Menginjak dewasa, Brown sang bayi tabung, kini berulang tahun, di umur 34. Kendati kelahirannya membuka pintu bagi jutaan pasangan infertil di seluruh dunia untuk dapat memiliki anak dan melahirkan melalui metode in vitro atautest tube, Brown tidak punya rencana besar untuk merayakan tanggal kelahiran nya yang bersejarah.

Di Indonesia, bayi tabung pertama bernama Nugroho Karyanto, lahir pada 2 Mei 1988, di Rumah Sakit Anak dan Bersalin Harapan Kita Jakarta, oleh tim dokter yang dipimpin oleh Sudraji Sumapraja.

sumber : Uniknya.com
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement