Pasukan Salib mengalami kekalahan berturut-turut dalam sejarah. Suasana Perang Salib memperebutkan Yerusalem.

Pasukan Salib Menang? Sejarah Membuktikan Sebaliknya

REPUBLIKA.CO.ID,-- Sejarah membuktikan, Pasukan Salib hanya sesaat menikmati kemenangan. Selebihnya, mereka menderita berbagai kekalahan atau terpaksa menyepakati gencatan senjata. Orientalis Philip K Hitti membagi keseluruhan dua abad Perang Salib dalam tiga periode. Periodisasi yang digagas penulis buku The History of Arabs ini diawali dengan masa penaklukan Pasukan Salib (1096- 1144). Kerja sama antara Paus Urbanus II dan Kaisar Alexius I dapat...