Upsus Siwab Berhasil Buat Sapi Lahir 3 Sekaligus

Upsus Siwab (Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting).

Republika/Eric Iskandarsjah
Sapi lahir tiga di Sleman, Yogyakarta
Rep: Eric Iskandarsjah Red: Sadly Rachman

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Pada umumnya, sapi betina hanya mampu melahirkan satu pedet atau anak sapi dalam sekali bunting. Namun, berbeda dengan sapi dari salah satu perernak di Sleman, DIY. Kali ini, sapi yang ia ternak melahirkan tiga pedet sekaligus dalam sekali bunting.


Untuk mengetahui secara lebih mendalam, Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian RI pun melakukan peninjauan di Kelompok Ternak Sedyo Manunggal, Desa Nglengis, Kecamatan Tempel, Kabupaten Sleman.

Direktur Perbibitan dan Produksi Ternak Dirjen Peternakan dan Kesehatan Hewan, Sugiono, mengatakan kunjungan tersebut terkait dengan peninjauan Upsus Siwab (Upaya Khusus Sapi Indukan Wajib Bunting) yang dicanangkan oleh Ditjen Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementerian Pertanian RI.


 

Berikut video lengkapnya.

 

 

  • Videografer:
  • Eric Iskadarsjah
  • Video Editor:
  • Fian Firatmaja

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler