Sederet Rekor Tercipta di Laga Menguras Energi Real Madrid Vs Chelsea

Real Madrid mengokohkan namanya sebagai tim tersukses di Eropa.

DOK REPUBLIKA
Karim Benzema, andalan Real Madrid di lini depan.
Rep: Reja Irfa Widodo Red: Gilang Akbar Prambadi

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Total lima gol tercipta saat Real Madrid menjamu Chelsea di laga leg kedua babak perempat final Liga Champions, Rabu (13/4) dini hari WIB. Sementara tim tamu sukses tiga kali merobek gawang Real Madrid, tim tuan rumah hanya mampu dua kali membalas gol Chelsea tersebut. 

Baca Juga


Meski menelan kekalahan, 2-3, dalam laga di Stadion Santiago Bernabeu tersebut, Madrid masih berhak melaju ke babak semifinal Liga Champions. Los Blancos menyingkirkan Chelsea dengan keunggulan agregat, 5-4. 

Keunggulan agregat gol ini tidak terlepas dari keberhasilan Los Blancos memetik kemenangan, 3-1, di leg pertama. Kendati begitu, perjuangan Los Blancos pada leg kedua juga patut diacungi jempol. 

Sempat tertinggal tiga gol dan di ambang kegagalan melangkah ke babak semifinal, Madrid akhirnya berhasil mencetak dua gol dan memastikan langkah ke babak empat besar Liga Champions. 

Sejumlah rekor anyar pun tercipta, baik dari segi capaian tim ataupuan individu, dari laga yang disaksikan secara langsung kurang lebih 38 ribu penonton tersebut. 

Berikut rekor baru dan data serta fakta yang tercipta dari laga tersebut berdasarkan lansiran laman resmi UEFA dan Opta

34 -- Real Madrid tercatat telah berhasil melangkah ke babak semifinal kompetisi Eropa, termasuk Liga Champions, sebanyak 34 kali. Torehan ini lebih banyak 11 kali dibanding klub lain di pentas sepak bola Eropa. 

15 -- Real Madrid pun telah tampil di babak semifinal Liga Champions dalam 15 musim, lebih banyak dari klub lain di sepanjang sejarah Liga Champions. 

28 -- Madrid tidak pernah absen mencetak gol di laga kandang di fase gugur Liga Champions. Terakhir, Los Blancos gagal mencetak gol adalah kala menghadapi Barcelona di babak semifinal pada 2011 silam. 

11 -- Chelsea selalu mencetak gol di 11 laga terakhir di fase perempat final Liga Champions. 

1 -- The Blues menjadi tim Inggris pertama yang mampu mencetak lebih dari satu gol kala melakoni laga tandang ke Stadion Santiago Bernabeu sejak format Liga Champions diperkenalkan pada 1992. 

4 -- Karim Benzema telah mencetak empat gol via tandukan kepala di lima laga terakhir di semua ajang. Jumlah gol sundulan Benzama ini sama seperti di 52 laga sebelumnya bersama Los Blancos. 

7 -- Sebelum musim ini, torehan gol terbaik Benzema adalah sebanyak tujuh gol pada satu musim ini. Namun, pada Liga Champions musim ini, Benzema sudah mencetak tujuh gol hanya dari tiga penampilan terakhir. 

1 -- Gol sundulan pada menit ke-51 di laga tersebut menjadi gol perdana Antonio Rudiger di pentas Liga Champions.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler