BMKG Prediksi akan Ada Peningkatan Suhu Panas pada Juli-Agustus

Kondisi cuaca akan semakin panas dari periode sebelumnya.

Republika/Thoudy Badai
Warga meminum air saat cuaca panas di kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta, Jumat (25/10/2019).
Rep: Havid Al Vizki Red: Fian Firatmaja

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan pada Juli hingga Agustus kondisi atmosfer pada wilayah Indonesia bagian selatan akan kering. Hal itu akan menyebabkan minimnya pertumbuhan awan dan hujan.


Menurut Prakirawan Cuaca BMKG, Muhammad Irsak Yuliandri kondisi tersebut akan menyebabkan kondisi cuaca akan semakin panas dari periode sebelumnya. 

BMKG memperkirakan wilayah Jawa, Bali, NTT, NTB akan mengalami suhu yang lebih tinggi. Dan untuk Jakarta akan mencapai suhu 35 derajat celsius.

 

 

 

Dok Foto | Thoudy Badai

Video Editor | Fian Firatmaja

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler