Awkarin Protes, Gojek Langsung Putus Driver, Pengamat: Harusnya Ada Surat Peringatan Dulu

Jasa transportasi online seharusnya memberikan perlindungan pada konsumen dan driver.

Dok. Instagram/@narinkovilda
Oknum driver Gojek yang berseteru dengan Awkarin meminta maaf.
Rep: Muhammad Nursyamsi/Gumanti Awaliyah Red: Friska Yolandha

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Direktur Eksekutif Institut Studi Transportasi (Instran) Deddy Herlambang mengatakan perusahaan penyedia layanan jasa transportasi online atau daring harus bersikap adil terhadap para driver dan juga konsumen. Deddy menyebut Gojek, Grab, maupun perusahaan sejenis wajib memberikan perlindungan kepada driver maupun konsumen.  

Baca Juga


"Memang seharusnya operator adil," ujar Deddy saat dihubungi Republika.co.id di Jakarta, Rabu (17/7/2024).

BACA JUGA: Akhirnya Buka Suara, Zainul Maarif Ceritakan Perbincangannya dengan Presiden Israel

Dalam beberapa kasus, Deddy menyoroti minimnya upaya perlindungan operator penyedia jasa transportasi daring terhadap driver. Deddy menilai Gojek maupun Grab tidak lantas langsung memutus mitra saat terjadi permasalahan di lapangan. 

"Enggak adil itu dan sadis buat driver," ucap Deddy. 

Deddy menyampaikan kebijakan yang jelas dapat menjadi solusi agar driver tidak selalu merasa menjadi pihak yang paling dirugikan. Terkait pemutusan mitra, Deddy mendorong operator lebih bijaksana melalui sejumlah mekanisme bertahap. 

"Sebaiknya operator menyiapkan surat peringatan (SP) yang mana prosedurnya itu SP1, SP2, baru SP3 atau PHK," kata Deddy. 

Sebelumnya, aplikasi Gojek Indonesia memutus mitra terhadap oknum driver yang mengancam selebgram Karin Novilda atau Awkarin. Kabar pemutusan mitra ini dilakukan oleh Gojek Indonesia setelah melalui proses investigasi dan sesi mediasi.

“Kami telah melalui proses investigasi dan berkoordinasi langsung dengan Kakak (Awkarin), dan segera menindak tegas oknum driver yang telah terbukti bersalah dengan melakukan sanksi berupa Putus Mitra,” kata Gojek Indonesia dalam keterangannya di kolom komentar Instagram Karin, dikutip Selasa (16/7/2024).

 

Mediasi antara influencer, Karin Novilda dengan mantan driver Gojek Fikri Kharisma. - (Tangkapan layar)

Mediasi atas masalah....

"Dengan sanksi putus mitra yang kami berlakukan, yang bersangkutan tidak dapat lagi menjadi bagian dari ekosistem Gojek," jelas Gojek.

Adapun mediasi atas permasalahan Karin dan driver tersebut digelar pada Senin (15/7/2024) di kantor Gojek. Dalam kesempatan tersebut, Karin bersama staf Gojek berhadapan langsung dengan driver tersebut.

Gojek juga mengatakan, sesi mediasi berjalan dengan lancar dan kondusif. Mereka juga meminta maaf atas masalah ini, sekaligus berterima kasih kepada Karin atas kerjasamanya dalam proses investigasi.

“Kami juga berterima kasih atas semua masukan Kakak dan secara serius menjadikan ini pembelajaran untuk meningkatkan pelayanan kami. Sekali lagi kami minta maaf dan sangat menyesalkan kejadian yang kakak alami saat menggunakan layanan Gojek,” kata Gojek.


Kronologi kasus berawal dari....

Sebelumnya, selebgram Karin Novilda atau Awkarin mengungkap pengalaman pahitnya saat menggunakan layanan Go Food dari aplikasi Gojek. Karin mengaku bahwa dia mendapat ancaman dari oknum driver bernama Fikri Kharisma.

Dalam unggahan di Instagram, Karin menjelaskan kronologi kejadian tersebut. Menurutnya, kejadian itu bermula dari dirinya yang tak langsung menjawab telepon dari driver saat pesanan sudah sampai.

“Awalnya gue pesen Gofood, dia (driver) enggak nunggu sama sekali, dia cuma nelpon satu kali. HP gue disilent, gue lagi ngobrol sama temen-temen gue,” kata Karin.

Saat mengantarkan pesanan, kata Karin, driver tersebut terlihat bersikap baik. Karin pun menyampaikan terima kasih kepada driver yang mengantarkan makanan tersebut.

Namun demikian, beberapa saat kemudian, driver tersebut mengirim pesan yang tidak mengenakkan melalui aplikasi ojek online.

“Lain kali mesen lihat HP jangan sok penting. Ngasih tip kagak,” tulis driver tersebut dalam chat di aplikasi Gojek, seperti diungkap dalam unggahan Instagram Karin.

Percakapan chat influencer Karin Novilda dengan mantan driver Fikhri Kharisma yang jadi awal mula percekcokan keduanya. - (Tangkapan layar)

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler