Sabtu 14 Aug 2021 09:04 WIB

Load Balancing Solusi Kestabilan Koneksi Jaringan Komputer 

Dengan load balancing, jalur  jaringan yang padat menjadi seimbang.

Metode load balancing dapat diterapkan di semua perusahaan.
Foto: Dok UNM
Metode load balancing dapat diterapkan di semua perusahaan.

REPUBLIKA.CO.ID, Oleh Yamin Nuryamin

Load balancing untuk server di era teknologi saat ini sangat penting. Hampir semua pekerjaan tidak terlepas dari penggunaan jaringan internet. Banyak instansi baik pemerintah maupun swasta menggunakan kualitas pelayanan dengan jaringan internet. Jaringan internet di  komputer biasanya digunakan untuk menunjang pekerjaan karyawannya dan meningkatkan kualitas layanan perusahaan. 

Agar kinerja dan kualitas layanan dapat dioptimalkan, maka perlu dirancang jaringan yang mampu menangani permasalahan koneksi yang padat dan lambat, dengan menggunakan mikrotik untuk load balancing. Load Balancing, memungkinkan jalur traffic jaringan yang padat menjadi seimbang.

Maka dalam penelitian ini, dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) mencoba memberi solusi yang akan digunakan di  antaranya menggunakan dua ISP (Internet Service Provider) dan menjadikan mikrotik sebagai load balancer. Dengan mekanisme yang digunakan yaitu, mikrotik akan menandai paket yang mengakses internet, memilih jalur ISP mana yang akan dilewatinya dan menyetarakan beban ISP. 

Pemilihan PCC (Per Connection Classifier) load balancing, dikarenakan metode tersebut memenuhi kriteria, karena dapat meningkatkan kecepatan koneksi dan membagi beban pada kedua gateway agar tidak terjadi overload. 

Selanjutnya, diterapkan pula teknik fail over, yaitu jika salah satu koneksi gateway sedang terputus, maka gateway lainnya otomatis akan menjadi backup dan menopang semua traffic jaringan. Sehingga dengan penerapan metode load balancing ini, bandwidth dari kedua jalur ISP akan tetap terpakai karena beban trafik akan di distribusikan pada kedua jalur tersebut.

Dengan demikian, dapat ditarik kesimpulan bahwa metode load balancing dapat diterapkan pada semua perusahaan demi penghematan biaya dan manajemen jaringan internet menjadi semakin mudah untuk dikelola.

*)Penulis adalah  dosen Universitas Nusa Mandiri prodi Informatika.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement