Jumat 25 Nov 2022 16:26 WIB

Deretan Mobil Elektrifikasi di Indonesia yang Bisa Jadi Pilihan

Konsumen Indonesia kini makin banyak pilihan mobil elektrifikasi.

Red: Dwi Murdaningsih
Mobil Mitsubishi Outlander PHEV (Plug-in Hybrid Electric Vehicle) ditampilkan saat perkenalan produk baru di Jakarta, Selasa (9/7).
Foto:

 

Hyundai Kona Electric

Hyundai juga membawa kendaraan listrik segmen Sport Utility Vehicle (SUV) ke Indonesia lewat Kona Electric. SUV kompak ini dibekali dengan baterai berkapasitas 39,2 kWh yang menghasilkan jarak tempuh hingga 305 km dengan banderol mencapai Rp742 juta.

Toyota New C-HR Hybrid

Toyota New C-HR Hybrid merupakan mobil elektrifikasi lainnya dari Toyota yang ada di Tanah Air. Mobil ini telah dilengkapi teknologi keamanan Toyota Safety Sense (TSS).

New C-HR Hybrid menggunakan mesin 2ZR-FXE berkapasitas 1.800 cc yang kini telah mengusung standar Euro 5. Mobil ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 586 juta.

Nissan Leaf

Nissan Leaf merupakan kendaraan listrik dari Nissan yang diluncurkan di Indonesia pada Agustus 2021. Nissan Leaf ini sanggup berlari dari 0 sampai 100 km/jam hanya dalam 7,9 detik dengan kecepatan maksimal 155 km/jam. Nissan Leaf saat ini dijual dengan harga Rp 728 juta

Wuling Almaz Hybrid

Wuling juga memiliki mobil elektrifikasi lainnya yakni Almaz Hybrid yang diluncurkan pada awal November tahun ini dan dibanderol Rp 470 juta.

Wuling Almaz Hybrid mengusung mesin bensin 2.000cc dengan tenaga yang dimuntahkan sebesar 123 hp dengan torsi 168 Nm, motor listrik yang berkompetensi 174 hp dan torsi 320 Nm serta didukung baterai berkapasitas 1,8 kWh.

Toyota All New Corolla Cross

Toyota All New Corolla Cross hadir di Indonesia pada Agustus 2020. Corolla Cross memiliki mesin HEV dengan kode 2ZR-FXE berkapasitas 1.798 cc 4-silinder DOHC dengan teknologi VVT-i yang sanggup menghasilkan power maksimum sebesar 98 PS dan torsi 14,5 Kgm.

Motor listriknya mampu menghasilkan power maksimum sebesar 72 PS dan torsi sebesar 16,6 Kgm. Mobil tersebut kini dibanderol dengan harga mulai dari Rp 540 juta.

New Camry Hybrid

New Camry Hybrid adalah mobil elektrifikasi Toyota yang mengadopsi teknolog mesin hybrid generasi keempat. New Camry Hybrid telah dilengkapi teknologi Toyota Safety Sense 2 (TSS 2), dengan fitur Pre-Colission System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control (DRCC) with Curve Speed Reduction, Lane Tracing Assist (LTA), Lane Departure Alert (LDA) hingga Automatic High Beam (AHB). New Camry Hybrid dijual dengan harga mulai dari Rp 874 juta.

 

  

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement