Sabtu 08 May 2010 04:44 WIB

Truk Pembawa Ternak Terbalik, 40 Sapi jadi Korban

CALIFORNIA--Sebuah truk pembawa binatang ternak terbalik di sebuah jalan antar kota di selatan California, AS. Kejadian itu menyebabkan 40 sapi mati dan ditutupnya jalanan selama beberapa jam.

Petugas jalan raya California mengatakan traktor trailer pada hari Kamis (6/5) terbalik menghantam sebuah truk bak terbuka, yang hampir saja mencelakai pengemudi.

Petugas berwenang, Hope Maxson, mengatakan truk tersebut mengangkut sekitar 160 sapi. Tak ada yang lepas di sekitar jalanan, namun banyak yang terluka.

Dia mengatakan, petugas harus memotong bagian atas trailer untuk menarik ternak yang masih hidup yang melenguh dengan sangat keras.

Brian Cronin, Kepala Pengontrol Binatang setempat mengatakan, dokter hewan kini tengah memeriksa binatang tersebut dan memindahkan yang sudah mati.

Kabar baiknya, laporan itu menyebutkan tak ada korban manusia yang terluka.

sumber : AP
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement