Sabtu 13 Nov 2010 20:58 WIB

Ferdinand Kerasukan Twitter

Rio Ferdinand
Rio Ferdinand

REPUBLIKA.CO.ID,Kapten The Three Lions Rio Ferdinand, mengungkapkan dirinya memanfaatkan situs jejaring sosial Twitter untuk membantunya bangkit dari rasa kecewa karena gagal bermain di Piala Dunia musim panas lalu karena mengalami cedera.

Bintang Manchester United itu nyaris memimpin Inggris di Afrika Selatan tetapi di hari pertama sesi latihan, dia mengalami cedera lutut yang memaksanya absen."Tidak ada yang saya inginkan lagi kecuali memimpin Inggris di Afrika Selatan," kata Ferdinand pada Absolute Radio.

"Saat mengalami cedera saya kecewa, tetapi saya tetap menggunakan Twitter. Saya bisa berhubungan dengan fans dan pemain lainnya. Semua bermula di sana dan saya akui saya kerasukan Twitter."

Pemain berusia 32 tahun merupakan pemakai reguler tweeter dengan akun @rioferdy5 dan telah memiliki lebih dari 175.000 pengikut. Akan tetapi dia merasa tidak mungkin bagi Sir Alex Ferguson melakukan hal yang sama.

"Saya rasa mustahil dia [Fergie] akan membuka akun dalam waktu dekat ini," kata Ferdinand."Dia tahu twitter, tetapi saya ragu dia akan menggunakannya."

sumber : goal.com
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement