REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG - Umuh Muchtar akan resmi mundur dari posisi direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), perusahaan pengelola klub Persib Bandung, pada 25 Mei mendatang. Namun demikian, Umuh mengaku masih akan melakukan langkah-langkah hukum untuk mempertahankan jabatannya.
“Sebelum ditanda tangani saya, surat itu sudah ada tandatangan konsorsium. Menurut pakar hukum, hal itu tidak sah. Saya akan melakukan aksi hukum,” ujar Umuh seperti dikutip situs simamaung.com.
Kuswara S Taryono, wakil komisaris PT PBB, tidak menyangkal pernyataan Umuh. Kuswara mengatakan bahwa pihaknya akan memberikan keterangan terkait dengan masalah ini. “Nanti perusahaan (PT PBB), akan memberikan penjelasan, tapi waktunya tidak sekarang. Tunggu saja waktu yang tepat, nanti kita kabari,” janji Kuswara.
Kuswara menyatakan Persib saat ini masih harus fokus untuk melakoni dua laga kandang yang cukup berat. Maung Bandung, julukan Persib, akan menjamu Persiwa Wamena pada 24 maret. Mereka kemudian akan menyambut saudara tua Persiwa, Persipura Jayapura, berselang tiga hari kemudian di stadion Si Jalak Harupat, Soreang.