REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Hujan deras yang mengguyur kawasan Bintaro Tangerang Selatan membuat sejumlah ruas jalan di sekitar Boulevard sektor IX tergenang air dan mengakibatkan kemacetan lalu lintas. Prima (30) seorang warga Permata Bintaro ketika dihubungi ANTARA di Jakarta, Kamis, mengatakan ia harus menempuh waktu satu jam lebih dari pintu keluar tol Lingkar Luar Jakarta di Sektor IX hingga rumahnya di Permata Bintaro yang biasa ditempuh dalam waktu 10 menit.
"Sewaktu saya melintas pukul 16:00 WIB di depan bundaran jam boulevard sektor IX, lalu lintas sudah sangat padat. Ternyata ada genangan air cukup tinggi di boulevard dekat kompleks Kebayoran dan mobil banyak yang memutar," katanya.
Perempuan yang bekerja sebagai karyawan swasta itu pun mengatakan ketika taksi yang dikendarai hendak melewati Graha Taman, ia memperoleh informasi dari sebuah radio swasta bahwa kawasan itu pun ada genangan. "Saya diberitahu orang di rumah hujan mulai pukul 12:00 WIB. Akhirnya saya lewat dekat restoran Mc Donald menuju Jalan Elang Raya menuju rumah," katanya.
Prima mengkhawatirkan genangan air yang cukup tinggi itu akibat saluran air yang tidak berfungsi dengan baik. Sementara itu warga Bintaro lainnya Budi (55) mengatakan saat ia melintas kawasan sekitar restoran Mc Donald pada pukul 19:00 WIB genangan air mulai surut dan kemacetan mulai terurai. Ayah dari tiga anak itu mengatakan ia melalui Tol Tangerang exit Alam Sutera dan kemudian melalui Graha Raya untuk menghindari kemacetan lalu lintas.