Rabu 16 Feb 2011 13:23 WIB

Kelompok Liberal di Balik Isu Pembubaran Ormas

Rep: c42/ Red: Didi Purwadi

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Isu pembubaran ormas bukan pertama kali berhembus. Isu itu kerap menyeruak pasca kejadian bentrok antara masyarakat.

Ketua DPD Front Pembela Islam (FPI) DKI Jakarta, Habib Hasan Salim bin Ummar Al-Attas, menilai isu itu pasti ada penyulutnya. Ia menduga ada kepentingan kelompok liberal di balik isu itu.

"Orang liberal ingin menguasai sepak terjang pemerintahan SBY," tegasnya ketika ditemui dalam kegiatan pemusnahan miras dan vcd porno di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Rabu (16/2).

Kelompok liberal menghembuskan pencitraan negatif pada ormas Islam. Habib Salim yang akrab dipanggil Habib Selon ini mengaku heran dengan fenomena yang sekarang berkembang. Gerakan masyarakat Islam ujung-ujungnya selalu dikaitkan dengan FPI.

Habib Salim menegaskan FPI tidak akan tinggal diam jika ada ormas Islam yang dibubarkan. Pembubaran ormas, menurut dia, tidak bisa begitu saja dilakukan. Undang-undang mengenai ormas telah menjelaskan hal itu.

Tahapan pembubaran ormas harus melalui teguran terlebih dulu. Langkah tersebut disusul pembekuan dan baru lah pembubaran. "Kita lihat kalau presiden mau membubarkan ormas, dasarnya apa," ujar Habib

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement