Senin 27 May 2013 09:47 WIB

Studi: Bahaya Minuman Soda Seperti Narkoba

Rep: Halimatus Sa'diyah/ Red: Heri Ruslan
Minuman bersoda
Foto: healthnews.com
Minuman bersoda

REPUBLIKA.CO.ID, PHILADELPHIA -- Mengkonsumsi soda berlebihan diketahui dapat memicu pembusukan pada gigi. Namun ternyata, sebuah studi mengungkap dampak buruk soda tersebut sama seperti dampak buruk yang dihasilkan oleh dua narkotika paling berbahaya di bumi.

Dr Mohamed Bassiouny, seorang profesor kedokteran gigi di Temple University School of Dentistry di Philadelphia meneliti seorang wanita berusia 30-an yang minum dua liter soda setiap hari selama lima tahun terakhir. Menurut Bassiouny, ia memiliki kerusakan gigi yang sama seperti seorang pengguna narkoba jenis meth dan kokain. 

Bassiouny juga meneliti seorang pecandu meth (29 tahun) yang mengkonsumsi dua hingga tiga kaleng soda biasa sehari, karena narkoba telah membuat mulutnya kering. Sementara pecandu kokain (51 tahun) juga seorang yang berlebihan mengkonsumsi soda. Keduanya mengakui belum pernah mendatangi dokter gigi selama bertahun-tahun.

"Tak satu pun dari gigi mereka yang terkena erosi bisa diselamatkan, " kata Bassiouny seperti yang dikutip Daily Mail.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement