REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Wanita hamil yang suka makan gorengan akan meniingkatkan risiko diabetes selama kehamilan. Ini merupakan hasil studi dari American Diabetes Association pada 21 ribu wanita hamil di Amerika Serikat (AS) selama lebih dari 10 tahun terakhir.
Studi ini membuktikan bahwa diabetes dapat berkembang selama masa kehamilan. Wanita hamil yang makan gorengan 1-3 kali sepekan memiliki risiko diabetes gestational 13 persen lebih tinggi dibandingkan mereka yang makan gorengan kurang dari satu kali dalam sepekan.
Risiko diabetes gestational 31 persen lebih tinggi pada wanita hamil yang makan gorengan 4-6 kali dalam sepekan. Risikonya akan menjadi dua kali lipat atau 62 persen pada wanita yang mengonsumsi gorengan setiap hari.
Dilansir dari Newsmax Health, Jumat (16/10), peneliti menyesuaikan indeks massa tubuh pada seluruh wanita hamil yang menjadi partisipan. Dr Cuilin Zhang dan timnya dari US National Institute of Child Health and Human Development mengatakan bahwa risiko diabetes itu semakin tinggi jika wanita hamil membeli gorengan pinggir jalan ketimbang mereka memasak gorengan sendiri di rumah.
Peneliti menyatakan studi lanjutan diperlukan untuk memelajari bagaimana komplikasi kehamilan umum yang berpotensi merugikan ibu dan bayi jika terlalu banyak melahap gorengan. Jadi, mulailah membatasi makan gorengan sejak dini.