REPUBLIKA.CO.ID, Dapat jatah cuti panjang tahun ini? Ada baiknya Anda segera merencanakan liburan dan mulai pesan tiket dari sekarang.
Menurut studi terbaru, traveling bisa membuat seseorang lebih sehat, cerdas, dan bahagia. Hal ini karena, pengalaman yang didapatkan saat traveling dapat berdampak baik terhadap pikiran, tubuh, dan jiwa Anda dalam cara-cara berikut ini.
1. Meningkatkan kreativitas
Profesor dan penulis Adam Galinksy mengatakan, pengalaman baru yang didapatkan saat traveling meningkatkan fleksibilitas kognitif, kedalaman, dan integrasi pemikiran seseorang. Suara, aroma, dan pemandangan baru yang dilihat selama bepergian memicu sinapsis kreativitas dalam otak. Berlibur di kota atau negara lain membantu membuka pikiran Anda dan meningkatkan kemampuan kreatif Anda ke ke level yang lebih tinggi.