Sabtu 25 Jan 2020 05:18 WIB

Jangan Dipendam, Coba Luapkan Amarah dengan Tiga Cara

Ada tiga cara untuk meluapkan emosi terpendam yang baik bagi kesehatan mental.

Rep: Gumanti Awaliyah/ Red: Nur Aini
Menahan marah/ilustrasi
Foto: wannabemagazine.com
Menahan marah/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dunia yang semakin sibuk, penuh kompetisi dengan berbagai tuntutan yang kadang membuat emosi, kesal, marah, letih. Sayangnya, tak sedikit orang yang memendam semua emosi negatif itu. Padahal meluapkan emosi kemarahan, sedih, kecewa sangat baik bagi kesehatan mental.

Lalu bagaimana cara terbaik meluapkan emosi? Berikut 3 cara untuk meluapkan emosi terpendam seperti dilansir dari Times of India, Jumat (24/1)

Baca Juga

1. Menulis

Meluapkan emosi dengan menulis mungkin jadi solusi yang baik. Ketika Anda mulai menuliskan apa yang dirasakan, Anda belajar untuk mengindentifikasi apa penyebab dari kemarahan atau kondisi perasaan. 

Jika masalahmu tidak ingin diketahui orang lain, Anda dapat menuliskan apa pun yang dirasakan pada selembar kertas kemudian merobeknya setelah selesai.

2. Olahraga

Kapan pun Anda merasa tidak bisa mengendalikan emosi, bangun dan bergeraklah. Ya, melakukan olahraga ringan tentu akan membantu melampiaskan frustrasi tanpa merasa perlu berteriak kepada siapa pun.

Namun, jika Anda tidak dapat menemukan tempat untuk berlari atau fitnes, Anda dapat melakukan peregangan untuk mendapatkan ketenangan pikiran.

3. Self Affirmation atau afirmasi diri

Self Affirmation adalah konsep penguatan keyakinan dengan cara menginjeksi mindset dan keyakinan positif pada diri sendiri. Seringkali self affimation diremehkan, padahal konsep ini bisa membantu meluapkan emosi sekaligus menenangkan diri Anda.

Jadi, ketika Anda merasa marah, cobalah menarik napas panjang dan ulangi pernyataan apa pun yang memberikan ketenangan. Misalnya, “Badai pasti berlalu”, “Saya kuat”, “Jangan menyerah”, “Saya bisa melewati ini” dan pernyataan lain.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement