REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Presiden Inter Milan, Erick Thohir, tak mempersoalkan jika klubnya menang kecil dalam setiap laga. Dikatakan dia, dalam olahraga, menang tipis sekalipun tetaplah catatan prestasi. Termasuk dalam soal sepak bola.
"Mau menang satu kosong dua puluh kali pun gak masalah. Yang penting kita menang terus," kata Thohir saat nonton bersama laga Inter Milan versus Sassuolo di Tangerang, Banten, Ahad (10/1).
Thohir, pemilik Harian Republika itu bergabung bersama Internisti Indonesia untuk menyaksikan laga putaran ke-19 Serie A antara Inter Milan kontra Sassuolo.
Inter Milan menjamu Sassuolo pada Ahad (10/1) malam ini. Hingga babak pertama berakhir, kedudukan masih imbang tanpa gol. Tuan rumah Inter Milan mendominasi permainan dengan ball possession 56 persen.
Laga putaran ke-19 kali ini diyakini Thohir untuk mempertegas posisi Inter Milan sebagai pemuncak klasemen Serie A Italia.
Skuat asuhan Roberto Mancini saat ini menempati posisi puncak klasemen dengan total raihan 39 poin. Jika berhasil mencuri tiga poin dalam laga kandang kali ini, tim berjuluk I Nerazzuri itu bakal semakin memperlebar jarak dengan Napoli dan Fiorentina yang hanya terpaut satu poin di posisi kedua dan ketiga klasemen.
Sementara, Juventus berada di posisi keempat klasemen dengan terpaut dua poin dari Inter Milan.