REPUBLIKA.CO.ID, Walau memiliki dua tali bahu, ada kalanya anak sengaja mengenakan tas itu pada satu bahu saja. Alasannya macam-macam: agar lebih gampang, lebih enak, malah ada yang bilang supaya lebih gaya. Padahal dari sisi kesehatan, hal itu tak baik karena bisa menimbulkan gangguan punggung. Nah, jika anak Anda pun kebetulan menggunakan tas punggung untuk sekolah, simak tips mengenakan tas punggung yang benar berikut ini:
* Selalu kenakan tas punggung berikut dua tali bahunya. Mengapa? Sebab, jika hanya satu tali bahu saja yang dipakai, hal itu bisa menyebabkan kejang otot leher, bahu, punggung bagian bawah, dan dapat juga meningkatkan lengkungan pada tulang punggung.
* Kencangkan tali bahu hingga posisi tas dekat dengan tubuh si anak. Anda perlu tahu juga bahwa tas punggung sebaiknya tidak menggantung lebih dari 10 cm di bawah garis pinggang. Tas punggung yang menggantung terlalu rendah akan meningkatkan beban pada punggung, dan membuat anak Anda membungkuk ke depan ketika berjalan. Aneh sekali bukan?
* Barang bawaan jangan terlalu berat. Sebagai pedoman, berat tas punggung berikut isinya jangan sampai lebih dari 10 persen berat badan anak Anda.
* Gunakan semua ruang yang ada. Isilah kantung-kantung yang tersedia pada tas punggung. Dalam hal ini, tempatkan barang yang paling berat pada tempat yang paling dekat dengan bagian tengah punggung.
* Bungkukkan badan dengan menekuk kedua lutut. Jadi, ketika mengenakan tas punggung dengan beban yang cukup berat, ajarkan anak Anda untuk membungkukkan badan dengan menekuk kedua lutut ketimbang menahannya dengan pinggang.