REPUBLIKA.CO.ID, Mengenakan sepatu hak tinggi memang menyenangkan. Selain membuat postur tubuh lebih baik, sepatu ini juga membuat penampilan menawan. Sayangnya, sepatu hak tinggi kerap membuat kaki sakit. Namun, jangan khawatir ada cara mudah untuk menghindari sakit akibat mengenakan sepatu hak tinggi. Berikut di antaranya:
Utamakan kenyamanan
Pilih sepatu yang pas untuk kaki Anda, Jika ada salah satu sisi yang terlalu ketat, pertimbangkan model sepatu yang lain yang memberikan cukup ruang untuk kaki. Di atas segalanya, pertimbangkan kenyamanan dan daya tahan pakai, melebihi tren yang hanya datang pada sewaktu-waktu.
Ukur tinggi
Semakin tinggi hak sepatu, maka semakin sebentar kaki akan tahan mengenakannya. Karena itulah pastikan sepatu selalu nyaman di pakai di kaki.
Sesuai acara
Pilih jenis hak yang digunakan sesuai dengan acara yang akan didatangi. Misalnya, kitten heels. Sepatu dengan hak kecil dan pendek ini sangat cocok untuk melengkapi penampilan pada acara kasual. Sedangkan, stiletto sangat cocok untuk melengkapi gaun malam. Beda lagi dengan wedges, jenis hak ini sangat cocok untuk jalan-jalan sore di pusat perbelanjaan.
Pakai bantalan sepatu
Pilih sepatu hak tinggi atau high heels yang terdapat bantalan sepatu. Apabila tidak ada, tambahkan bantalan pada sepatu agar mencegah kaki tidak sakit pada saat dipakai.
Pijat kaki
Sebelum dan sesudah menggunakan sepatu hak tinggi atau high heels ada baiknya melakukan peregangan pada kaki. Pijat lembut bagian betis dan telapak kaki agar menjadi rileks setelah menopang tubuh cukup lama.
Istirahat sebentar
Jika telah cukup lama memakai sepatu, sangat disarankan untuk mencopot sebentar. Ini bertujuan agar kaki bisa lebih rileks. Saat kaki sudah mulai terasa nyeri atau linu lepaskan sejenak sepatu agar kaki bisa lebih bebas bernapas.