Selasa 08 Sep 2015 14:30 WIB

HUT ke-2, TACI Gandeng Komunitas dan Sponsor

Perayaan HUT ke-2 TACI
Foto: TACI
Perayaan HUT ke-2 TACI

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Toyota Avanza Club Indonesia (TACI) merayakan hari jadinya yang ke-2 pada 1 September lalu. Perayaan hari jadi ini dirayakan oleh seluruh daerah/chapter TACI yang ada di Indonesia. Untuk Jabodetabek acara dipusatkan di Peace of Mind Hall Gd. Graha Asuransi Astra (Garda Oto), Jakarta.

Mengusung tema #TwogetherInTACI, acara perayaan semakin meriah dengan kehadiran seluruh member dengan rekan komunitas serta mitra sponsor.

"Kita bersama merasakan kebersamaan kesenangan dari perayaan hari ulang tahun TACI yang ke-2 ini," demikian tertulis dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Selasa (8/9).

Acara sendiri dimulai pukul 18.00 WIB dengan registrasi para peserta yang hadir. Selanjutnya acara puncak adalah tiup lilin dan potong tumpeng yang merupakan ciri khas TACi di setiap perayaan hari ulang tahunnya.

Seperti tahun sebelumnya, dengan menggunakan aplikasi Skype, acara tiup lilin dilakukan secara bersamaan dengan seluruh daerah/chapter. Diantaranya adalah Lampung, Manado, Palembang, Serang-Pandeglang-Rangkas-Cilegon, Bandung, Yogyakarta, Bangka, Bogor, Pekanbaru, Cirebon-Indramayu-Majalengka-Kuningan, Sukabumi, Medan, Makassar, Purwakarta, Malang, Surabaya serta kebumen.

Selain kehadiran para member, TACI juga mengundang sejumlah sponsor guna mendukung acara. Antara lain GT Radial, Garda Oto, Astra Credit, Companies, United Oil, MGK Kemayoran, 1 Station, dan NGK Busi. Selain itu juga terdapat rekan komunitas seperti Jazz Fit Club, Toyota Yaris Club Indonesia, Altis Indonesia Community, Toyota Agya Club, Veloz Owners Club, Innova Community, Granmax Luxio Club Indonesia, Mobilio Indonesia Community, Daihatsu Xenia Club Indonesia, Indonesian Starlet Club, Great Corola Club, Honda Brio Club Indonesia, Ertiga Club Indonesia serta Club Ayla Indonesia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement