Rabu 06 Feb 2013 11:06 WIB

Bukan Balon Biasa

Bantuan baksos AXIC Cabe.
Foto: AXIC
Bantuan baksos AXIC Cabe.

AXIC Cabe (Avanza Xenia Indonesia Club Cabang Bekasi) melakukan Kunjungan Baksos ke Yayasan Rodhatul Muhidin yang berlokasi di Jl. Bosih Raya, Kp. Selang Tengah RT 05/02 Kel. Wanasari Cibitung, Kabupaten Bekasi pada hari Minggu (3/2).

Mengambil tema "Balon (Bakti Sosial Awal Tahun 2013) AXIC CaBe", pada kesempatan kali ini turut dihadiri pula oleh Ketua Umum AXIC Pusat Indra Ariandhi.

Sumbangan Baksos AXIC Cabe meliputi:

- Alat Tulis (Buku Gambar , Buku Mewarnai, Pulpen, Pensil, Crayon, Buku Mewarnai, Tempat Pensil/Pulpen 60 Set);

- Karpet Sajadah 3 Gulung;

- CD Interaktif;

- Lemari Rak Buku 5 Unit;

- Kebutuhan Lab Komputer (Meja Komputer, Headshet untuk multimedia);

- Pembuatan Jaringan Local Area Network di Lab Komputer (wifi dan Cable);

- 2 Unit Personal Computer;

- Koneksi Internet (Penunjang Pendidikan);

- Service PC dan Maintenance PC Lab's dan Ruang TU / Guru;

Susunan kepanitiaan:

Pengawas: Ondra 0917 dan Iwan 0775

Penanggung jawab: Didi 1137 (Kecab AXIC Cabe)

PIC: Devall 3279

Konvoi leader dan logistik: Firman 3239

Bendahara: Iyan 2127

Sekretaris: Iqbal 3002

Humas: Ami Chemonk 2834

Tim sukses: RR AXIC Cabe dan RR AXIC

Bersama ini, kami dari Pengurus AXIC Cabang Bekasi, mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada rekan-rekan yang telah mendukung dengan baik dari segi tenaga, pikiran, serta materi sehingga terselenggaranya kegiatan "Balon AXIC CaBe / Bakti Sosial Awal Tahun 2013". Selain Baksos, pada event ini juga ada Pemasangan Anti Stater. Demikian diungkapkan Devall Rinjani, selaku PIC Baksos ini.

Kegiatan ini tidak akan putus sampai di sini. AXIC Bekasi, akan senantiasa melakukan kegitan-kegiatan seperti ini. Cita-cita kami yakni, dapat besama-sama dengan rekan-rekan AXIC se-nusantara untuk melakukan hal yang lebih baik lagi.

"Lebih baik tangan di atas, daripada tangan di bawah," itulah nasihat yang  bijak untuk dijadikan pedoman hidup, jikalau kita diberikan rezeki yang lebih dari Sang Pencipta.

Salam AXIC

Rubrik ini bekerja sama dengan

AvanzaXenia Indonesia Club

@infoaxic

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement