Ahad 12 Jun 2011 20:14 WIB

SBY Diusulkan Dorong Tokoh-Tokoh untuk Jadi Capres 2014

SBY
SBY

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Wakil Sekretaris Jenderal DPP Partai Persatuan Pembangunan, Muhammad Romahurmuziy, mengharapkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengakhiri jabatan kepresidenannya pada 2014 secara paripurna.

"Sebagai negarawan yang sedang menduduki jabatan Presiden periode kedua, Presiden Yudhoyono hendaknya menyiapkan calon presiden untuk periode mendatang," kata Romahurmuziy, Ahad.

Menurut dia, penyiapan calon presiden periode mendatang dengan cara melakukan pengkaderan secara seksama. Atas hal tersebut, kata dia, Presiden Yudhoyono bisa memonitor melalui hasil survei siapa saja dari nama-nama calon pemimpin yang mendapat simpati rakyat.

Selanjutnya, kata dia, Presiden Yudhoyono mendorong calon pemimpin tersebut untuk terus tampil di publik sehingga menjadi populer. "Masyarakat yang nantinya akan memilih calon presiden pada 2014 sudah mengenal calon yang akan dipilih. Tidak seperti dihadapkan pada keharusan memilih pemimpin yang tidak mereka kenal," katanya.

Sebelumnya, Presiden Yudhoyono menegaskan dirinya, istrinya, maupun anak-anaknya tidak akan maju dalam pencalonan presiden pada pemilihan presiden 2014. Penegasan tersebut disampaikan Presiden Yudhoyono sebelum memulai kuliah umum pada forum kepemimpinan muda Indonesia 2011 di Jakarta, Kamis (9/6).

Dalam pengantarnya sebelum memulai kuliah umum bertema kepemimpinan itu, Kepala Negara juga menyatakan tidak mempersiapkan siapa pun untuk maju dalam bursa calon presiden 2014.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement