Kamis 15 Dec 2011 09:31 WIB

Neymar Tunggu Messi di Final

Neymar
Foto: AP/Shizuo Kambayashi
Neymar

REPUBLIKA.CO.ID, TOKYO - Neymar memberikan alasan mengapa ia menjadi pemain paling diinginkan di luar Eropa. Hal tersebut diperlihatkannya ketika Neymar memimpin Santos memenangi pertandingan semifinal Piala Dunia Antarklub 2011 untuk kemungkinan menantang Barcelona di partai final.

Semua pembicaraan sebelum laga semifinal melawan klub tuan rumah, Kashiwa Reysol, selalu terkait Neymar (19). Neymar tampil tidak mengecewakan. Dalam pertandingan yang dimenangkan Santos dengan skor 3-1 pada Rabu (14/12) malam waktu setempat, Neymar mencetak gol pertamanya yang sensasional.

Neymar kemungkinan akan bertemu Barcelona pada partai final. Namun, juara Liga Champions tersebut harus lebih dulu mampu mengatasi perlawanan klub Qatar, Al Sadd, dalam laga semifinal pada Kamis (15/12) ini.

Neymar membuka kemenangan Santos pada menit ke-19. Neymar menguasai bola dengan punggungnya menghadap ke gawang, melakukan gerakan tipuan, lalu dari luar kotak penalti melepaskan tembakan melengkung kaki kiri yang bersarang tajam di sudut atas gawang Kashiwa. Kiper Takanori Sugeno tidak memiliki kesempatan untuk menghalau bola.

Lima menit kemudian, juara Amerika Selatan tersebut menggandakan keunggulan ketika penyerang Borges berhasil melepaskan diri dari pengawalan pemain Kashiwa Reysol. Dia melepaskan tembakan ke sudut sempit gawang Sugeno.

Pada menit ke-54, Kashiwa berhasil mencuri satu gol lewat bek Hiroki Sakai. Tetapi, harapan Kashiwa untuk menyamakan kedudukan akhirnya pupus. Selang sembilan menit kemudian, Danilo sukses mencetak gol lewat eksekusi tendangan bebas langsung.

sumber : Antara/AFP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement