Rabu 08 Feb 2012 22:24 WIB

Terus Diburu, Pelaku Penembakan di Aceh

Pistol/ilustrasi
Pistol/ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BANDA ACEH - Kepolisian Daerah Aceh hingga kini masih memburu sejumlah pelaku penembakan yang terjadi beberapa bulan terakhir di provinsi itu.

"Dari sejumlah kasus tersebut, dua di antaranya sudah diamankan serta dua pelaku lainnya sudah teridentifikasi dan kini dalam pengejaran," ungkap Kapolda Aceh Irjen Pol Iskandar Hasan di Banda Aceh, Rabu (8/2).

Ia mengatakan, dua tersangka yang diamankan itu ditangkap awal Januari 2012. Keduanya diduga terkait penembakan pekerja PT Jim Mulya di Desa Ulee Dagang, Kecamatan Sawang, Aceh Utara.

Sedangkan dua pelaku yang sudah teridentifikasi, tetapi belum tertangkap, juga terkait kasus penembakan pekerja PT Jim Mulya. Identitas keduanya diketahui berdasarkan keterangan dua tersangka yang sudah diamankan.

"Kami sudah menghubungi keluarga kedua pelaku yang masih diburu ini. Pihak keluarga menyatakan mereka tidak pernah pulang," kata jenderal berbintang dua tersebut.

Dari pengakuan para tersangka tersebut, kata Irjen Pol Iskandar Hasan, senjata yang digunakan pelaku menembak pekerja PT Jim dilarikan kedua rekan mereka itu.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Tahu gak? kalau ada program resmi yang bisa bantu modal usaha.

1 of 8
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّخِذُوْا بِطَانَةً مِّنْ دُوْنِكُمْ لَا يَأْلُوْنَكُمْ خَبَالًاۗ وَدُّوْا مَا عَنِتُّمْۚ قَدْ بَدَتِ الْبَغْضَاۤءُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۖ وَمَا تُخْفِيْ صُدُوْرُهُمْ اَكْبَرُ ۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ الْاٰيٰتِ اِنْ كُنْتُمْ تَعْقِلُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan teman orang-orang yang di luar kalanganmu (seagama) sebagai teman kepercayaanmu, (karena) mereka tidak henti-hentinya menyusahkan kamu. Mereka mengharapkan kehancuranmu. Sungguh, telah nyata kebencian dari mulut mereka, dan apa yang tersembunyi di hati mereka lebih jahat. Sungguh, telah Kami terangkan kepadamu ayat-ayat (Kami), jika kamu mengerti.

(QS. Ali 'Imran ayat 118)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement