REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Timnas U-21 Myanmar kembali merebut kemenangan setelah mengalahkan Laos dengan skor 2-0 di lanjutan babak penyisihan grup A turnamen Piala Sultan Hassanal Bolkiah 2012 di Brunei, Jumat.
Hasil lainnya, Singapura meraih kemenangan pertama atas Filipina dengan skor 2-1, seperti dikutip dari situs resmi penyelenggara, Jumat. Dengan hasil ini, Myanmar sudah memastikan langkah ke semifinal dengan mengoleksi sembilan poin, disusul Laos (6), Indonesia (4), Singapura (4) dan Filipina (0).
Indonesia berpeluang menyusul Myanmar ke semifinal jika mampu menundukkan Filipina di laga terakhir penyisihan grup pada 4 Maret. Laga lainnya, Singapura bertemu Myanmar.
sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement