Jumat 09 Mar 2012 21:17 WIB

Awas, Brunei Cetak 6 Gol di Babak Kedua

Timnas U21 Brunei Darussalam
Foto: www.hassanalbolkiahtrophy.com.bn
Timnas U21 Brunei Darussalam

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR SERI BEGAWAN -- Penampilan timnas U21 Brunei Darussalam selalu belum panas ketika menjalani babak pertama. Tetapi di 45 menit terakhir, skuat 'Tawon Muda' biasanya baru tampil menyengat dengan sejauh ini mencetak enam gol.

Saat mengalahkan Kamboja 3-2 di babak penyisihan grup, Brunei lebih dulu tertinggal 0-1 ketika laga baru memasuki menit keenam. Namun semenit jelang turun minum, Brunei berhasil menyamakan kedudukan 1-1. Mereka pun mencetak dua gol lagi di babak kedua.

Kondisi serupa kembali terjadi saat Brunei menghadapi Myanmar di babak empat besar. Sempat tertinggal 0-1 di babak pertama, Brunei lagi-lagi menyengat dengan menceploskan tiga gol untuk memenangkan pertandingan 3-2.

Produktivitas Brunei di babak kedua kembali terbukti ketika menghadapi Indonesia di partai final. Setelah babak pertama berakhir imbang tanpa gol, Brunei akhirnya memimpin sementara 1-0 ketika babak kedua baru berjalan tiga menit. Brunei sepanjang turnamen sudah melesakkan enam gol di babab kedua.

Namun demikian, Indonesia masih berpeluang untuk membalikkan kedudukan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement