Jumat 30 Mar 2012 07:13 WIB

FPG akan Kompak Tolak Kenaikan BBM

Rep: Fernan Rahadi/ Red: Didi Purwadi
Partai Golkar (ilustrasi)
Foto: Republika
Partai Golkar (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Anggota Fraksi Partai Golkar (FPG) dari Komisi X, Hetifah Sjaifudian, yakin partainya akan kompak menolak kenaikan BBM pada sidang paripurna yang akan berlangsung pada Jumat (30/3). Ia tidak percaya terhadap isu yang menyebutkan FPG akan pecah.

"Insya Allah kami FPG DPR RI solid menolak kenaikan harga BBM," ujar Hetifah melalui pesan singkatnya kepada Republika. "Memang ada opini kita pecah. Tetapi, pagi ini akan konsolidasi. Saya optimis kami kompak.''

Ditanya alasan mengapa Golkar mengkhianati koalisi Sekretariat Gabungan (Setgab) partai pendukung pemerintah, Hetifah mengatakan partainya hanya ingin kompak dengan rakyat. "Suara Golkar adalah suara rakyat. Kami kompak dengan rakyat," katanya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement