Senin 09 Apr 2012 14:28 WIB

SBY Imbau Warga Aceh Gunakan Hak Politiknya

Rep: Esthi Maharani/ Red: Dewi Mardiani
Logistik Pilkada Aceh
Foto: Antara
Logistik Pilkada Aceh

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemilukada Aceh serentak digelar, hari ini. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meminta agar pesta demokrasi dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh warga Aceh untuk memilih pemimpin baru. "Bapak Presiden berharap agar seluruh individu warga negara, masyarakat Aceh yang mempunyai hak secara konstitusi menggunakan hak politik mereka untuk memilih kepala daerah," katanya, Senin (9/4).

Ia juga mengharapkan agar pilkada yang digelar aman dan berlangsung lancar. Sehingga, pada akhirnya kepala daerah yang terpilih nanti benar-benar pilihan rakyat.

Jumlah pemilih Aceh mencapai 3.244.680 orang yang tersebar di 9.786 TPS di 23 kabupaten/kota. Pemilih terbanyak terdapat di kabupaten Aceh Utara, yakni 377.780 dan paling sedikit di Kota Sabang yakni 23.831 pemilih. Sebanyak 17 kabupaten/kota melaksanakan pemilihan bupati/wakil bupati, wali kota/wakil wali kota, sekaligus memilih gubernur/wakil gubernur. Sedangkan enam kabupaten/kota lainnya hanya memilih gubernur/wakil gubernur.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement