REPUBLIKA.CO.ID, Ketertarikan Manchester United dengan pemain tengah Benfica, Nicolas Gaitan sudah diperlihatkan sejak lama. Beberapa upaya pun dilakukan untuk mendapatkan servis pemain sayap tersebut.
Namun, kabar teranyar menyebutkan bahwa klub berjuluk 'Setan Merah' tersebut telah mencapai kesepakatan untuk memboyong Gaitan ke Old Traffod. Kedatangan Gaitan tersebut, disertai dengan kepergian Fabio da silva dan Fedderico Macheda.
Kepergiaan dua punggawa MU itu, merupakan bagian dari kesepatakan untuk mengontrak Gaitan. Disebutkan juga dalam kesepakatan itu, Fabio hanya berstatus sebagai pemain pinjaman selama semusim.
Sedangkan Macheda juga dalam status yang sama, namun ada opsi untuk pemain asal Italia ini untuk dipermanenkan. Dengan barter tersebut, MU dikabarkan dapat mengurangi biaya mahal untuk mendapatkan Gaitan