REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Walau sudah enggan berkomentar, mantan ketua umum PP Muhammadiyah Syafii Maarif tetap menilai keributan dipemberitaan mengenai penolakan terhadap rencana kedatangan biduan nyentrik asal USA, Lady Gaga adalah suatu hal yang tidak ada artinya.
"Apakah itu penting? itu nggak penting sama sekali untuk dibahas," kata Maarif, kepada Republika online, usai pemberian Maarif Award, di bilangan Kebon Jeruk, Sabtu (26/5) malam.
Menurutnya, masih banyak yang perlu dipikirkan daripada hanya membahas mengenai kedatangan biduan yang menyatakan diri sebagai pemuja iblis tersebut. "Apa perlu kita meluangkan waktu hanya untuk membahas tentang orang itu (Lady Gaga-red)," kata Buya, sapaan akrabnya.
Secara simbolik dia mengatakan keributan tetang penolakan si 'Mother Monster' tersebut sangat tidak relevan dimasyarakat. "Apa perlunya mendatangkan dia mengingat kondisi negara yang seperti ini," keluh Buya.