Senin 04 Jun 2012 06:30 WIB

Al Qaidah Bentrok dengan Militer Yaman

Pasukan militer berpose di garis depan perlawanan menghadapi Al Qaidah di Zinjibar, Yaman, pada 30 Mei lalu.
Foto: Reuters/Yemen's Defence Ministry/Handout
Pasukan militer berpose di garis depan perlawanan menghadapi Al Qaidah di Zinjibar, Yaman, pada 30 Mei lalu.

REPUBLIKA.CO.ID, ADEN -- Aparat militer dan gerilyawan al Qaidah terlibat bentrok dalam perebutan distrik Zinjibar, Provinsi Abyan, Yaman. Bentrokan pada Ahad itu menewaskan 10 militan.

''Bentrokan yang memperebutkan Provinsi Abyan itu menewaskan 10 militan,'' kata beberapa sumber lokal. ''Seorang prajurit militer juga tewas dalam bentrokan tersebut.''

Sementara, seorang pejabat militer Yaman menyebutkan bentrokan terjadi pada Ahad pagi. Kelompok Jihadis menggunakan senjata mesin untuk menyerang pasukan. Bentrokan pun pecah di distrik selatan tersebut.

''Empat militan tewas pada Minggu pagi ketika kelompok jihadis yang menggunakan senapan mesin bentrok dengan pasukan angkatan darat,'' kata pejabat militer tersebut.

sumber : Antara/AFP
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement