REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Pengusaha Indonesia, Erick Thohir dan Jason Levien, pemilik klub NBA Philadelphia 76ers, dikabarkan bakal memperlebar sayap bisnisnya dengan mengekspansi bisnis di dunia sepakbola. Erick dan Levien, dikabarkan akan membangun kemitraan dengan salah satu pemilik klub sepakbola DC United.
Seperti yang diberitakan ESPN, Erick dan Levien dikabarkan tengah menunggu kepastian dari MLS membahas status kepemilikan bersama tim yang memiliki rekor empat kali juara di Piala MLS tersebut.
Jika hal tersebut terealisasi, Erick, yang merupakan orang pertama pemilik klub NBA yang berasal dari Asia tersebut mengungkapkan, akan memprioritaskan pendirian stadion bagi tempat bertanding dan latihan DC United. Hal tersebut dijanjikan, mengingat DC United yang telah eksis sejak 1996 ini belum memiliki homebase yang lebih memadai.