Kamis 30 Aug 2012 21:23 WIB

Ayatullah Khamenei Kecam DK PBB

Rep: Adi Wicaksono/ Red: Hafidz Muftisany
Ayatollah Seyyed Ali Khamenei
Foto: AP
Ayatollah Seyyed Ali Khamenei

REPUBLIKA.CO.ID, TEHERAN -- Pemimpin tertinggi Iran, Ayatullah Ali Khamenei menyebut struktur Dewan Keamanan PBB saat ini jauh dari semangat keadilan dan demokrasi.

Dengan struktur yang ada saat ini, Amerika Serikat dan sekutunya dengan leluasa mengintimidasi negara-negara di seluruh dunia.

"Ini (struktur DK PBB) adalah bentuk kediktatoran yang sangat kentara," kata Khamenei dalam pidatonya pada KTT Gerakan Non-Blok (GNB) di Teheran, seperti dilansir PressTV, Kamis (30/8).

Ia menambahkan, AS dan sekutunya melindungi kepentingan Barat atas nama hak asasi manusia, mengintervensi negara lain secara militer atas nama demokrasi. Ia juga mengecam AS dan sekutunya yang mengarahkan bom dan senjata mereka kepada warga sipil dengan dalih memerangi terorisme.

Tapi sebaliknya, kata dia, penganiayaan dan pembunuhan akan segera dilupakan dunia jika itu dilakukan oleh AS, Israel dan para bonekanya. "Melalui jaringan medianya, Barat menyamarkan kebohongan menjadi kebenaran, kebohongan menjadi kejujuran, dan upaya penindasan menjadi upaya perdamaian," tandasnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement