Senin 03 Sep 2012 14:50 WIB

PKS Ajukan Luthfi Hasan Sebagai Capres

Rep: Bilal Ramadhan/ Red: Hafidz Muftisany
Presiden PKS Lutfi Hasan Ishaq
Foto: antara
Presiden PKS Lutfi Hasan Ishaq

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA- Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah mendaftarkan secara resmi ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Senin (3/9). Rencananya PKS akan mengusung Presiden PKS, Luthfi Hasan Ishaaq sebagai Calon Presiden dari PKS pada pemilihan presiden 2014 mendatang.

"Untuk sementara capres kita ya Presiden PKS untuk kader terbaik kami," kata Ketua Bidang Pemenangan Pemilu-Pemilukada (BP3) DPP PKS, Syahfan Badri Sampurno yang ditemui usai jumpa pers di kantor KPU, Jakarta, Senin (3/9).

Syahfan menambahkan PKS akan menjual sosok dan profil Luthfi Hasan terlebih dahulu kepada masyarakat dan akan melihat bagaimana responnya.

Kader PKS sendiri akan mendukung jika Luthfi Hasan diajukan Capres dari PKS. Sedangkan untuk penetapan Capres akan ditentukan dalam sidang di Majelis Syuro PKS.

"Pada saat pemilihan kan ada aspirasi dari bawah. Kalau Majelis Syuro memutuskan Luthfi Hasan sebagai Capres, saya pikir kader di bawah akan menerimanya. Suara terbesar masih untuk Pak Luthfi," tegas anggota DPR ini.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement