Kamis 04 Oct 2012 06:58 WIB

Pembagian Konverter Kit Mundur Tahun Depan

Rep: Sefti Oktarianisa/ Red: Fernan Rahadi
Konverter Kit
Konverter Kit

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA  -- Target pembagian 14 ribu konverter kit untuk angkutan kota tahun ini sepertinya bakal mundur. Sebagaimana dilansir dari situs resmi Ditjen Migas, pembagian alat konversi bensin ke gas ini baru bisa dilakukan 2013, dimana pemerintah rencananya akan membagikan 28 ribu konverter kit.

"Mungkin pasangnya tahun depan," kata Dirjen Migas Evita H Legowo. "November dan Desember belum bisa dibagikan," tambahnya.

Meski demikian, pembagian konverter kit untuk kendaraan dinas tetap jadi prioritas. Hingga akhir tahun bakal ada seribu konverter kit yang dibagikan.

Hal ini merupakan kelanjutan dari program yang menargetkan pembagian 1.500 konverter kit pada kendaraan milik pemerintah itu. Sebelumnya di 2011, Ditjen Migas sudah membagikan 500 konverter kit.

"Penggunaan bahan bakar gas untuk kendaraan dinas dirasakan sangat membantu karena biaya yang dikeluarkan relatif murah," kata Evita. Apalagi sekarang ini PNS dilarang menggunakan BBM bersubsidi.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement