Senin 15 Oct 2012 08:52 WIB

Presiden Yudhoyono Bakal Buka WEDF

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.
Foto: Antara/Prasetyo Utomo
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dijadwalkan membuka World Export Development Forum (WEDF) ke-13 pada Senin pagi sekitar pukul 10.00 WIB. Acara akan digelar di Hotel Shangri-La Jakarta.

Forum Pengembangan Ekspor Dunia yang diselenggarakan oleh Kementerian Perdagangan dan International Trade Center (ITC) itu digelar selama tiga hari 15-17 Oktober. Acara dihadiri oleh sedikitnya 500 delegasi dari berbagai negara.

Kali ini WEDF mengambil tema "Linking Growth Markets: New Dynamics in Global Trade" (Menghubungkan Pasar-Pasar Pertumbuhan: Dinamika Baru dalam Perdagangan Global).

Sejumlah pembicara dijadwalkan menyampaikan pandangannya dalam forum itu, antara lain Menteri Perdagangan, Gita Wirjawan; Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari E Pangestu; Menteri Perdagangan Selandia Baru, Tim Groser; Sekretaris Jenderal UNCTAD, Supachai Panitchpakdi; dan Direktur Jenderal WTO Pascal Lamy.

Seusai membuka Forum WEDF, Presiden dijadwalkan menerima kunjungan kehormatan sejumlah tokoh yang hadir di WEDF. SBY juga akan menerima kunjungan pemimpin oposisi Australia Tony Abbott.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement