REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALPINANG -- Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menyatakan ibu rumah tangga (RT) pengidap AIDS di Babel tinggi.
"Ibu rumah tangga pengidap AIDS di Babel tinggi dibandingkan dengan pekerja seks komersial (PSK) yakni delapan orang. Sedangkan, PSK pengidap AIDS hanya satu orang," kata anggota sekretariat KPA Babel, dr Hastuti, di Pangkalpinang, Selasa.
Dr Hastuti menjelaskan banyaknya ibu rumah tangga yang menderita AIDS diperkirakan tertular dari pasangan mereka. Berdasarkan perkiraan pihaknya, mereka tertular dari suami-suami yang suka 'jajan' di luar tanpa pengamanan.
KPA terus melakukan sosialisasi mengenai bahaya HIV AIDS dan cara penanggulangannya. Berdasarkan data KPA, penderita HIV AIDS berdasarkan pekerjaan paling tinggi ditempati pekerja swasta sebanyak 30 orang. Posisi kedua ditempati ibu rumah tangga 18 orang, pelaut dua orang, sopir dua orang, PSK 13 orang.