Senin 18 Jun 2012 20:27 WIB

Bang Yos Diharap Berbesar Jiwa

Rep: Alicia Saqina/ Red: Yudha Manggala P Putra
Mantan gubernur DKI Jakarta Sutiyoso.
Foto: Republika
Mantan gubernur DKI Jakarta Sutiyoso.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta nomor 4, Hidayat Nurwahid berharap mantan gubernur Sutiyoso bisa berbesar jiwa untuk menolak jika terpilih menjadi panelis dalam debat kandidat calon gubernur dan calon wakil gubernur DKI Jakarta, 24 Juni mendatang.

Hal itu, menurut Hidayat, demi menjaga agar debat yang akan berlangsung nanti bisa berjalan lebih netral. "Saya harap pak Sutiyoso melanjutkan jiwa besarnya,'' kata Hidayat kepada Republika, Senin (18/6).

Hidayat, yang pernah menjabat sebagai ketua MPR ini, berharap mantan orang nomor satu DKI yang sudah menjabat dua periode itu meniru langkah yang pernah dilakukan salah satu bakal panelis, yang memutuskan mundur setelah mengakui dukungannya pada salah satu calon gubernur. 

''Dulunya beliau adalah panelis. Tapi ketika beliau mendukung calon tertentu, maka ia mundur,'' ucap Hidayat merujuk pada sosok yang tidak disebutkan namanya tersebut.

Sebelumnya, salah satu tim sukses dari pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI lain, juga sempat dilaporkan menolak bila Sutiyoso atau akrab disapa Bang Yos menjadi panelis debat publik yang digelar KPU DKI Jakarta.

Alasan penolakan karena mereka ingin KPU, selain menghadirkan panelis yang netral dan tidak berpihak, juga menghadirkan wajah baru yang lebih segar.

KPU DKI Jakarta memutuskan untuk merahasiakan nama panelis dalam debat publik Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2012. Alasannya, untuk menjaga independensi panelis jelang debat yang digelar pada 24 Juni 2012 di Hotel Grand Melia.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement