REPUBLIKA.CO.ID, SAO PAULO -- Pelatih Santos, Muricy Ramalho, menyatakan Barcelona merupakan pelabuhan berikutnya yang cocok bagi Neymar. Namun PSG, Barcelona, Real Madrid, Manchester City, Manchester United dan Chelsea juga mengincar winger Brazil tersebut.
''Ini bakal luar biasa melihat Barcelona dengan Neymar dan Messi bermain bersama,'' kata Ramalho kepada radio La Xarxa seperti dikutip Tribalfootball.
Ramalho mengatakan Neymar sangat cocok bermain bersama Barcelona karena klub tersebut memiliki kesamaan karakter dengan Santos. Pemain-pemainnya senang memainkan operan bola-bola pendek.
''Saya pikir Neymar yang sangat cocok untuk Barcelona,'' katanya. ''Real Madrid memiliki gaya sepakbola yang berbeda.''