Jumat 28 Dec 2012 05:59 WIB

Perwira Polisi Yaman Tewas Disiksa

Kelompok Anti-Pemerintah Yaman
Foto: yemenonline.info
Kelompok Anti-Pemerintah Yaman

REPUBLIKA.CO.ID, ADEN -- Polisi Yaman menemukan mayat seorang perwira yang diculik bulan lalu di Provinsi Hadramawt, Yaman, Kamis. Korban yakni Al-Numeiri Abdo al-Oudi tewas dalam kondisi mengenaskan.

"Pasukan keamanan menemukan mayat Letnan Kolonel Al-Numeiri Abdo al-Oudi, wakil kepala kepolisian di daerah Al-Qotn,'' kata seorang pejabat keamanan. ''Qudi ditembak beberapa kali di dada. Sementara, telinganya dipotong dan matanya dicongkel".

Pejabat itu mengatakan gerilyawan yang aktif di Yaman timur dan selatan mungkin mendalangi pembunuhan tersebut.

Orang-orang bersenjata tak dikenal menculik Qudi pada 29 November. Dia diculik ketika sedang dalam perjalanan menuju masjid di Al-Qotn untuk menunaikan sholat Subuh.

Gerilyawan memperkuat keberadaan mereka di wilayah selatan. Mereka memanfaatkan melemahnya pemerintah pusat akibat pemberontakan anti-pemerintah yang meletus pada Januari 2011.

Ofensif pasukan Yaman yang diluncurkan pada Mei berhasil menghalau gerilyawan dari sejumlah kota dan desa di wilayah selatan dan timur. Wilayah yang selama lebih dari setahun gerilyawan kuasai.

Sejak ofensif militer dimulai pada 12 Mei lalu, ratusan orang termasuk warga sipil tewas.

sumber : Antara/AFP
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement