REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Acara dzikir nasional yang diselenggarakan oleh Media Group Republika dalam menyambut pergantian malam tahun baru diminati oleh banyak jamaah. Hal ini tampak dari jumlah kendaraan bermotor baik roda empat maupun roda dua yang memenuhi halaman parkir masjid At-Tin.
Mahmud Yunus, satpam masjid At-Tin yang juga sedang membantu bertugas mengatur parkiran, mengatakan jumlah kendaraan bermotor pada saat acara-acara tertentu memang banyak. Seperti dalam acara dzikir nasional yang sedang berlangsung beberapa hari ini.
"Jumlah kendaraan bermotor roda dua setiap ada event memang banyak. Tapi belum sampai membludak hari ini," kata Yunus.
Ia mengatakan apabila halaman parkir sudah dipenuhi oleh kendaraan roda dua, maka lahan parkir akan ditutup. Kendaraan yang lain akan dialihkan di halaman parkir gedung pewayangan yang ada di sebelah masjid At-Tin.
Berdasarkan pantuan Republika, Senin (31/12), jumlah jamaah yang menghadiri acara dzikir nasional semakin bertambah pada malam hari. Sehingga jumlah kendaraan roda dua di halaman parkir juga semakin penuh.