REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Bek Barcelona, Eric Abidal bakal menjalani pemeriksaan pascaoperasi pencangkokan hati.
"Eric Abidal akan menghabiskan antara tiga sampai empat hari di Klinik Rumah Sakit di Barcelona untuk menjalani pemeriksaan terkait perkembangan cangkok hati yang ia jalani pada April silam," kata manajemen Barcelona, seperti dinukil dari AFP.
Sayangnya, Barcelona tak membeberkan banyak informasi terkait pemeriksaan tersebut. "Untuk mengekspresikan keinginan sang pemain, klub diminta untuk menghargai privasi dan kerahasiaannya," tulis Barcelona.
Setelah operasi pencangkokan ginjalnya berhasil, bek 33 tahun ini kembali berlatih dengan rekan-rekannya di Barcelona pada Desember lalu. Sebelumnya, dokter mengizinkan Abidal kembali turun ke lapangan hijau.
Bek Muslim asal Prancis itu menjalani operasi cangkok hati pada 10 April 2012, hanya berselang setahun setelah ia menjalani operasi membuang tumor di organ yang sama.
Namun, para dokter ahli bedah mengatakan sangat berisiko jika abidal kembali bermain sepak bola, karena bisa merusak hati barunya.