Selasa 05 Feb 2013 08:21 WIB

Presiden SBY Segera Panggil Menteri Pertanian

Menteri Pertanian Suswono
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Menteri Pertanian Suswono

REPUBLIKA.CO.ID, JEDDAH -- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan segera memanggil Menteri Pertanian Suswono terkait kasus dugaan suap impor daging sapi yang kini sedang ditangani Komisi Pemberantasan Korupsi.

''Sampai di Tanah Air saya akan panggil (mentan--Red),'' ujar Presiden SBY di Jeddah seperti dilaporkan wartawan Republika, Nasihin Masha.

Presiden SBY menegaskan, menginginkan laporan tertulis dari Suswono. ''Yang sejujur-jujurnya dan segamblang-gamblangnya.  Ini akan jadi pegangan saya. Sama tidak dengan yang di lembaga penegak hukum,'' kata SBY.

Menurut dia, karena kasus dugaan suap impor daging sapi itu ada presedennya, pihaknya memastikan hal itu juga berlaku pada mentan.

''Seperti halnya pada menpora saat itu. Sistem akan bekerja.''

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement