Senin 25 Feb 2013 13:39 WIB

Lewat Life of Pi, Ang Lee Raih Sutradara Terbaik

Ang Lee berpose usai mendapat penghargaan Sutradara Terbaik lewat film Life of Pi di ajang Academy Awards ke-85
Foto: AP Photo
Ang Lee berpose usai mendapat penghargaan Sutradara Terbaik lewat film Life of Pi di ajang Academy Awards ke-85

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Academy Awards ke-85 menjatuhkan pilihan terhadap Ang Lee sebagai sutradara terbaik. Ang Lee dianugerahi Sutradara Terbaik lewat film garapannya berjudul Life of Pi.

Ini bukan penghargaan Oscar pertama untuk Ang Lee. Pada 2006 lalu, dia memenangkan Oscar untuk film Brokeback Mountain.

"Saya berterimakasih pada Tuhan dan 3000 orang yang membantu membuat film ini (Life of Pi)," ungkapnya seperti dilansir BBC.

Film Life of Pi mendapat kemenangan besar di malam Oscar. Film tersebut telah mendapat penghargaan untuk visual efek, original score, dan sinematografi terbaik. Film Life of Pi bercerita tentang perjuangan Pi dan seekor harimau bengal yang berada di tengah laut.

Khusus di kategori sutradara terbaik, Ang Lee mengalahkan Michael Haneke (Amour), David O. Russell (Silver Linings Playbook), Steven Spielberg (Lincoln) dan Benh Zeitlin (Beasts of the Southern Wild).

Academy Awards atau Oscar digelar di Dolby Theatre Hollywood, Ahad (24/2) waktu setempat atau Senin pagi di Indonesia. Ini merupakan tahun ke 85 untuk acara penghargaan khusus film tersebut.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement