REPUBLIKA.CO.ID, Ketua Organisasi Energi Atom Iran (AEOI) Fereydoun Abbasi mengkonfirmasikan rencana Republik Islam membangun 3.000 mesin sentrifugal generasi baru.
"Produksi mesin-mesin sentrifugal tersebut telah disetujui dan mesin-mesin sentrifugal generasi sebelumnya yang memiliki efisiensi rendah secara bertahap akan diganti," kata Abbasi.
Pada 23 Februari lalu, Iran menyatakan telah memasang 180 mesin sentrifugal generasi kedua di fasilitas nuklir Natanz dan secara gradual 180 mesin sentrifugal IR2M juga akan dipasang.
Perusahaan swasta Iran telah berhasil mendesain reaktor nuklir berkekuatan 360 megawatt. "Kami siap bekerja sama dengan pihak asing dalam pembangunan reaktor nuklir dan sejauh ini kami telah menerima proposal dari Rusia dan sejumlah negara Barat,'' ujar Abbasi seperti dilansir kantor berita Irna.
Abbasi juga mengatakan bahwa Republik Islam segera akan mengumumkan capaian terbarunya yang akan menjadi "cadangan politik" dalam perundingan nuklir putaran mendatang dengan Kelompok 5+1.
Iran dan Kelompok 5+1 (Amerika Serikat, Inggris, Prancis, Cina dan Rusia, ditambah Jerman) telah berunding di Almaty, Kazakhstan, pada 27 Februari lalu. Kedua pihak sepakat untuk melanjutkan perundingan.
Perundingan putaran mendatang akan digelar pada tanggal 5-6 April, setelah perundingan tingkat ahli yang akan berlangsung di Istanbul pada 17-18 Maret mendatang.
Mengenai perundingan mendatang, Abbas menjelaskan bahwa tim juru runding Iran akan hadir dengan berbekal cadangan politik yang kuat. "Iran ingin agar haknya di bidang nuklir dihormati dan tidak ada pemaksaan komitmen lebih dari yang telah disebutkan dalam traktat yang ditandatangani," tuturnya.