Sabtu 30 Mar 2013 13:15 WIB

Korban Kecelakaan di Tol TB Simatupang Terhempas Keluar, Tewas di Tempat

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Djibril Muhammad
Kecelakaan (Ilustrasi)
Foto: FOTO ANTARA/Mohamad Hamzah/ed/NZ/12.
Kecelakaan (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SEMANGGI -- Pihak kepolisian mengungkapkan kedua korban tabrakan Tol TB Simatupang terhempas keluar mobil dan tewas ditempat.

Sebelumnya, kecelakaan terjadi di Jalan Tol TB Simatupang KM 25 arah Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Sabtu (30/3). Korban yang mengendarai mobil  Toyoya Camry pelat B 1596 KV  menabrak pembatas Tol. 

"Korban terhempas keluar, kejadian tabrakan sekitar pukul 04.00 WIB," kata Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Hindarso ketika dihubungi Republika, Sabtu (30/3).

Hindarso menjelaskan, dari pemeriksaan saksi yang melihat diduga mobil menabrak pembatas tol bagian tengah lalu menabrak ke kiri tol, Sedangkan kedua orang tersebut terlempar dari dalam mobil ke luar.

Hindarso melanjutkan, salah satu korban yang terhempas keluar mobil, Winda Angraini (25), sempat dilindas mobil yang sedang melintas saat itu. 

"Bagian tubuh wanita hancur sebelah, setelah ditabrak mobil lain. Sedang pria terluka dan keduanya meninggal di tempat," kata Hindarso.

Ia mengatakan, saat ini pihak kepolisian sedang melakukan penyelidikan pengonsumsian narkoba sebelum terjadi tabrakan. 

Hindarso menambahkan, polisi juga menyelidiki lokasi tujuan korban dan kepastian hubungan benar tidaknya mereka suami istri. Sampai saat ini pihak keluarga belum datang ke RS Fatmawati Jakarta Selatan untuk melihat kedua jenazah tersebut. "Belum ada keluarga yang datang," Kata Hindarso.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement