REPUBLIKA.CO.ID, BOJONEGORO -- Manajemen Persibo Bojonegoro optimistis bahwa timnya yang saat ini di urutan 10 klasemen masih berpeluang naik peringkat di Indonesia Premier League (IPL). Karena, mereka masih memiliki empat laga tunda.
Humas Persibo Bojonegoro, Imam Nurcahyo, Kamis (23/5), mengatakan bahwa posisi peringkat Persibo di urutan 10 itu karena berlaga di Piala AFC 2013. Sehingga, mereka belum menjalankan empat laga tunda.
Berbeda dengan klub lainnya yang rata-rata sudah menjalani laga baik tandang maupun kandang sembilan kali. Namun, Persibo baru menjalani laga di IPL sebanyak lima kali.
"Peringat Persibo di LPI masih berpeluang naik kalau dalam laga tunda bisa unggul," jelasnya.
Di empat laga tunda itu, katanya, Persibo menargetkan bisa menang dalam dua laga kandang yaitu melawan Persepar Palangkaraya (29/5) dan Persiba Bantul (9/6).
Selain itu, lanjutnya, Persibo juga berharap bisa memenangi pertandingan tandang melawan Persijap Jepara pada 2 Juni. "Tapi, laga tandang melawan Persebaya pada 26 Juni ini kami tidak berharap banyak," ujarnya.